Pages

Saturday, November 21, 2015

TIPS, TRIK , DAN DO’A SUPAYA MEMILIKI ANAK LAKI LAKI

TIPS, TRIK , DAN DO’A SUPAYA MEMILIKI ANAK LAKI LAKI


Anak memang sebuah anugrah yang tak ternilai karena selain sebagai buah cinta orang tua anak juga merupakan tujauan utama dari pernikahan selain itu anak merupakan investasi jangka menengah dan panjang bagi orang tua yang mana dari anak  dapat dihasilkan banyak  sekali pahala baik ketika masih hidup maupun kelak diakhirat .

Pada sebagian orang memiliki anak laki laki merupakan kepuasan  tersendiri terlebih apabila itu adalah anak pertama puas yang berlipat ganda , tanpa adanya diskriminasi  terhadap anak perempuan tentunya .  karena pada dasarnya semua sama dan keduanya merupakan investasi orang tua kelak . namun kembali lagi terkadang sebagian dari kita merasa lebih apabila yang dilahirkan adalah anak laki laki . 

Untuk memenuhi keinginan kita memiliki anak laki laki berikut tips, trik , dan do’a supaya memiliki anak laki laki atas seizin Allah SWT yang kami dapat dari berbagai kajian ilmu serta izajah .

1.         Setelah selesai melakukan hubungan badan ( jima’ )  si istri disuruh miring pada lambung kanan ( kitab : Qurratul Ain )

2.    Dalam kitab Al Idlah : ketika suami merasakan orgasme diarahkan kelambung kanan , begitujuga ketika mencabut dzakarnya .

3.         Dalam  kitab Al Bujairomi Ala Khotib  Juz : 3 Hal 245 ada riwayat yang menjelaskan .

فَائِدَةٌ : رَأَيْت بِخَطِّ الْأَزْرَقِ { عَنْ رَسُولِ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ أَنَّ مَنْ أَرَادَ أَنْ تَلِدَ امْرَأَتُهُ ذَكَرًا فَإِنَّهُ يَضَعُ يَدَهُ عَلَى بَطْنِهَا فِي أَوَّلِ الْحَمْلِ وَيَقُولُ : بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ اللَّهُمَّ إنِّي أُسَمِّي مَا فِي بَطْنِهَا مُحَمَّدًا فَاجْعَلْهُ لِي ذَكَرًا فَإِنَّهُ يُولَدُ ذَكَرًا إنْ شَاءَ اللَّهُ تَعَالَى } مُجَرَّبٌ ا هـ .

Faidah : saya melihat pada tulisan Syeh Arzaq  : dari Rosulullah   SAW : seseorang yang menginginkan istrinya melahirkan anak laki laki maka letakanlah tangannya ( suami )  dia atas perut istrinya pada awal kahamilanya seraya berdo’a : bissmillahirrahmanir rohim allahumma inni usammi maa fi bathniha muhammadan faj’alhu li dzakaron .  maka atas izin Allah akan melahirkan anak laki laki  . mujarrob .

4.  Dalam kitab dairobi ketika permulaan hamil walaupun permulaan bulan ketiga letakkanlah tangan pada pusar istri ketika dia sedang tidur lalu di usap-usapkan, usahakan istri tidak merasakan dan berdoa 3x, doanya :


اللهم إن كنت خلقت خلقا في بطن هذه المرإة فكونه ذكرا لأسميه محمدا أو أحمد بحق محمد حبيبك و رسولك صلي الله عليه و سلم فإنك تعلم ولا أعلم وأنت علام الغيوب

Demikian tips ,trik dan do’a supaya memiliki anak laki laki semoga bermanfaat bagi kita semua dan anak anak  kita kelak menjadi WALADUN SHOLIHUN YAD’ULAH  amin

No comments:

Post a Comment